Ketua Komisi Pemilihan Umum Subang, Abdul Muhyi, sedang di wawancara wartawan. (Foto : Ist)
SUBANG, FORMASNEWS.COM- Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Subang, Abdul Muhyi, memastikan beberapa logistik untuk kebutuhan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024, sudah diterima secara bertahap oleh KPU Subang saat ini.
“Namun soal surat suara karena kesepakatan kontrak baru di laksanakan kemarin, sehingga baru bisa dicetak mulai pada 8 Oktober 2024,” ujarnya Senin (7/10/2024).
Dikatakan Muhyi, beberapa logistik untuk kebutuhan Pilkada Serentak 2024 yang saat ini sudah diterima KPU Subang, seperti tinta, segel, bilik suara, serta sejumlah formulir semuanya sudah kumplit di Terima KPU Subang.
Sedangkan untuk kotak suara saat ini pihaknya baru menerima untuk kotak suara Pilkada Kabupaten, sedangkan kotak suara Provinsi atau Pilgub Jabar masih menunggu pengiriman.
“Yang belum lengkap itu untuk logistik, jenis kotak suara Pilgub Jabar, baru kotak suara untuk Pilkada Subang nya saja,” tuturnya.
Lebih lanjut Abdul Muhyi menyatakan, untuk logistik jenis surat suara, kesepakatan kontrak baru kita laksanakan kemarin, sehingga baru bisa dicetak mulai pada 8 Oktober 2024.
“Karena kontraknya baru kita laksanakan kemarin, sehingga pengirimannya, dipastikan agak mepet ke waktu pelaksanaan pencoblosan 27 November 2024 mendatang,” tambah Muhyi.
Diakhir Muhyi menyatakan untuk kertas surat suara diharapakan, bisa dikirim akhir bulan Oktober atau paling lambat pada awal bulan November nanti, sehingga proses pelipatannya, bisa dilaksanakan begitu surat suara tiba di gudang KPU Subang.
“Saya berharap bisa cepat, kalau bisa pada akhir bulan ini, surat suara sudah bisa kita terima,” pungkas Abdul Muhyi. (Sony)
Bukber di Roemah Kentang 1908, Menu Lezat, Parkiran Luas, Musala Nyaman
Pelatihan Katering dan Pastry, Wakil Wali Kota Bandung Dorong Jadi Pengusaha Mandiri
Jelang Idulfitri, Pengamat Sebut Ekonomi Kota Bandung Stabil, Kenaikan Harga jadi Tantangan
Pencinta Kuliner di Kota Bandung, Bisa Datang ke Ramela Resto di Grand Cordela Hotel
bank bjb Jalin Kerjasama dengan PT Geo Dipa Energi (Persero) Terkait Layanan Perbankan
bank bjb Bersama Petani Mitra Binaan PT. Kelola Agro Makmur Lakukan Panen Raya Komoditi Edamame
bank bjb Raih Penghargaan Indeks Integritas Bisnis Lestari dari Transparency International Indonesia dan TEMPO
bank bjb Dorong Pertumbuhan Bisnis Berkelanjutan 2025, Melalui Sustainability Bond
bank bjb Tandatangani Nota Kesepahaman, Pemanfaatan Produk dan Layanan Sucofindo
PT DAHANA Akan Hadiri Pameran Konstruksi Indonesia 2024
Komisi A DPRD Kota Bandung, Mamfaatkan Regulasi JPO Bisa Hasilkan PAD
Bapenda Kabupaten Bogor Lakukan Pelayanan Pajak Online
PPKM Darurat Diperpanjang, Pemkot Berikan Relaksasi Sejumlah Kebijakan
Kolabor-Aksi Kemenparekraf dengan Sepuluh Kepala Daerah
Bupati Purwakarta Ikuti Arahan Presiden, untuk Bendung Lonjakan Kasus Covid-19
Copyright ©2017 FormasNews.com - Bersatu Membangun Bangsa