Pj. Wali Kota Cimahi Dicky Saromi dan seluruh jajaran, melakukan sesi foto pada peringatan Hari Lingkungan Hidup 2024, di Cireundeu Leuwigajah Cimahi Selatan, Senin (10/6/2024)./Foto : Ist.
CIMAHI, FORMASNEWS.COM – Pemerintah Kota Cimahi, melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Cimahi menggelar serangkaian acara Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia Tingkat Kota Cimahi Tahun 2024 yang diperingati setiap tanggal 5 Juni.
Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia dimulai dengan apel pagi dirangkai dengan kegiatan pembagian gerobak sampah ke 3 RW, penyerahan SK Bank Sampah Unit, simbolis santunan kepada ahli waris penyapu jalan dan ditutup dengan penanaman sebanyak 116 bibit pohon. Kegiatan digelar di bekas lahan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Leuwigajah, Cireundeu Leuwigajah Cimahi Selatan, Senin (10/6/2024).
Penjabat (Pj.) Wali Kota Cimahi Dicky Saromi mengatakan, peringatan Hari Lingkungan Hidup 2024 ini menjadi momen penting untuk terus menumbuhkan, meningkatkan kesadaran dan kepedulian secara konsisten dalam upaya memperbaiki lingkungan secara keberlanjutan.
Maka itu, pihaknya menekankan setiap individu menyadari arti pentingnya merawat dan menjaga lingkungan untuk pembangunan yang berkelanjutan dan kita melaksanakan di sini juga relevan dengan tema dari lingkungan hidup sedunia itu bahwa pentingnya restorasi lahannya dalam rangka untuk menghadapi kekeringan dan juga untuk bagaimana lingkungan semakin terjaga.
“Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang diusung Kota Cimahi adalah ‘Penyelesaian Krisis Iklim dengan Inovasi dan Prinsip Keadilan’, maka upaya penyelesaian krisis iklim menjadi sesuatu yang urgent. Salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan pemulihan lingkungan karena kunci dalam membalikkan arus degradasi lahan.
Pemulihan lahan yang dipilih oleh Pemerintah Daerah Kota Cimahi adalah bekas lahan TPA Leuwigajah yang selama ini terbengkalai dapat dirawat dan direstorasi agar dapat berdaya guna dan memberikan manfaat bagi masyarakat Kota Cimahi.
“Lahan ini adalah eks TPA Leuwigajah, tahun 2005 kita sudah mengetahui bersama pada kejadian yang terjadi di sini dan oleh karena itu sejalan dengan waktu maka kita harapkan apa yang terjadi itu tidak terulang kembali, dan lahan yang ada ini benar-benar mampu kita rawat dan kita dayagunakan dengan penanaman tanaman pohon yang sekarang ini sudah ada,” tuturnya.
Restorasi lahan, selain menghasilkan manfaat ekosistem yang signifikan, juga mendorong pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan keberlanjutan sosial, kesejahteraan masyarakat. Restrorasi lahan eks TPA Leuwigajah ini juga sejalan dengan rencana wilayah untuk menjadikan area bekas lahan TPA Leuwigajah menjadi area open space.
Kepala DLH Kota Cimahi, Chanifah Listyarini dalam laporannya menyampaikan tema Hari Lingkungan Hidup Sedunia tahun 2024 adalah ‘Land Restoration, Desertification and Drought Resilence’ (Restorasi Lahan, Penggurunan dan Ketahanan Terhadap Kekeringan) dengan slogan ‘Our Land, Our Future, Generation Restoration’.
“Hari Lingkungan Hidup tahun 2024 difokuskan pada kegiatan pemulihan lahan, pengendalian desertifikasi, dan ketahanan terhadap kekeringan,” tuturnya.
Chanifah juga menjelaskan tujuan dari kegiatan Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia Tingkat Kota Cimahi selain untuk meningkatkan kesadaran dan kepedulian terhadap pelestarian lingkungan, adalah untuk penyelesaian akar masalah krisis iklim dengan inovasi yang dilaksanakan secara konsisten serta untuk memperkuat partisipasi dan kesadaran publik dalam upaya pengelolaan lingkungan. (Red)
PT DAHANA Akan Hadiri Pameran Konstruksi Indonesia 2024
Rapat Kerja Bersama Dinas KUKM, Komisi B Dorong Pengembangan UMKM Berkarakter Bandung
Komisi II DPRD Jabar Dorong Kesejahteraan Pelaku Pertanian
Dukung The Papandayan Jazz Fest 2024, bjb Siapkan Program Nabung dan Diskon Dapatkan Tiketnya
Bank bjb Tawarkan ORI026 Dengan Imbal Hasil Hingga 6,4%
Jaga Pelayanan Nasabah, bjb Raih Penghargaan ICustomer Service Quality Award 2024
bank bjb Raih Penghargaan, di Ajang Road to CNBC Indonesia Awards 2024
Bank bjb Masuk Katagori Perbankan Global, Berbasis di New York Amerika Serikat
Terapkan GCG & Prinsip Bisnis Keberlanjutan, bank bjb dan bank bjb Syariah Raih ARA 2023
Mau Ekspansi Usaha, Ajukan Kredit Modal Kerja Kontrak ke bjb
Komisi A DPRD Kota Bandung, Mamfaatkan Regulasi JPO Bisa Hasilkan PAD
Bapenda Kabupaten Bogor Lakukan Pelayanan Pajak Online
PPKM Darurat Diperpanjang, Pemkot Berikan Relaksasi Sejumlah Kebijakan
Kolabor-Aksi Kemenparekraf dengan Sepuluh Kepala Daerah
Bupati Purwakarta Ikuti Arahan Presiden, untuk Bendung Lonjakan Kasus Covid-19
Copyright ©2017 FormasNews.com - Bersatu Membangun Bangsa