Ketua Komisi IV DPRD Jabar, Rizaldy Priambodo saat saat kunjungan kerja ke Komisi V DPR RI di Kawasan Senayan, DKI Jakarta, Rabu (20/1/2025)./Foto : Ist.
JAKARTA, FORMASNEWS.COM – Berbagai masalah infrastruktur di Jawa Barat (Jabar) masih menjadi PR besar bagi Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat ,( Pemprov Jabar) .
Di antaranya persoalan Daerah Aliran Sungai (DAS) dan saluran irigasi diwilayah pesawahan Jabar infrastruktur jalan yang rusak, abrasi laut dipesisir pantai Karawang. Hingga persoalan dengan operasional Bandara Internasional Kertajati (BIJB) yang kini belum optimal bahkan cenderung menurun okupasinya.
Hal itu diungkapkan Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Jabar Rizaldy Priambodo, ketika melakukan kunjungan kerja ke Komisi V DPR RI di Kawasan Senayan, DKI Jakarta, Rabu (20/1/2025).
Dikatakan Rizaldy, pernyataan itu merupakan serapan aspirasi masyarakat Jabar meliputi persoalan yang disebutkan diatas. Sehingga hal ini perlu perhatian dari pemerintah pusat agar dapat ditindaklanjuti.
Pasalnya, secara anggaran strukturnya banyak yang belum memadai untuk dilaksanakan ditingkat provinsi.
“Pada intinya kami meminta bantuan khususnya ke Komisi V DPR RI agar dapat lebih memperhatikan permasalahan yang dihadapi Jabar. Semua itu, akan menjadi catatan komisi sebagai program prioritas dalam agenda komisi V DPRD Jabar,” ujarnya.
Rizaldy menambahkan, pihaknya sangat mengapresiasi atas persoalan yang disampaikan dan akan ditindaklanjuti kepada kementerian terkait agar menjadi perhatian.
Sementara itu, persiapan-persiapan yang harus dilakukan tentu akan diupayakan. Baik itu yang berkaitan administrasi maupun secara teknis.
“Ada hal-hal yang harus dipersiapkan kelengkapannya. Agar diperhatikan oleh daerah kesiapannya perlu ada komunikasi yang intens. Sehingga menjadi sinergi antara program dengan kesiapan yang dilakukan seluruh didaerah,” tegasnya. (Rls/Adv)
bank bjb Raih Penghargaan Indeks Integritas Bisnis Lestari dari Transparency International Indonesia dan TEMPO
bank bjb Dorong Pertumbuhan Bisnis Berkelanjutan 2025, Melalui Sustainability Bond
bank bjb Tandatangani Nota Kesepahaman, Pemanfaatan Produk dan Layanan Sucofindo
PT DAHANA Akan Hadiri Pameran Konstruksi Indonesia 2024
Rapat Kerja Bersama Dinas KUKM, Komisi B Dorong Pengembangan UMKM Berkarakter Bandung
Komisi II DPRD Jabar Dorong Kesejahteraan Pelaku Pertanian
Dukung The Papandayan Jazz Fest 2024, bjb Siapkan Program Nabung dan Diskon Dapatkan Tiketnya
Bank bjb Tawarkan ORI026 Dengan Imbal Hasil Hingga 6,4%
Jaga Pelayanan Nasabah, bjb Raih Penghargaan ICustomer Service Quality Award 2024
bank bjb Raih Penghargaan, di Ajang Road to CNBC Indonesia Awards 2024
Komisi A DPRD Kota Bandung, Mamfaatkan Regulasi JPO Bisa Hasilkan PAD
Bapenda Kabupaten Bogor Lakukan Pelayanan Pajak Online
PPKM Darurat Diperpanjang, Pemkot Berikan Relaksasi Sejumlah Kebijakan
Kolabor-Aksi Kemenparekraf dengan Sepuluh Kepala Daerah
Bupati Purwakarta Ikuti Arahan Presiden, untuk Bendung Lonjakan Kasus Covid-19
Copyright ©2017 FormasNews.com - Bersatu Membangun Bangsa