Pelaksana Tugas (Plt.) Wali Kota Cimahi, Letkol (Purn.) Ngatiyana. (Foto : Dok Humas Kota Cimahi)
CIMAHI, FORMASNEWS.COM- Komitmen untuk memerangi stunting, khususnya di Kota Cimahi, Pemerintah Kota (Pemkoty) Cimahi melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cimahi menyelenggarakan kegiatan Rembuk Stunting Tingkat Kota Cimahi Tahun 2022, di Grand Hotel Universal Setiabudhi Bandung, Kamis (28/7/2022).
Pelaksana Tugas (Plt.) Wali Kota Cimahi, Letkol (Purn.) Ngatiyana yang hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan penanganan stunting merupakan bagian dari kegiatan Prioritas Nasional yang dicanangkan melalui rencana kerja Pemerintah Pusat sejak tahun 2018, yaitu percepatan penurunan stunting di Kota Cimahi.
“Kota Cimahi dijadikan sebagai salah satu lokus percepatan penurunan stunting yang ditetapkan Pemerintah sejak tahun 2021. Untuk penanganannnya dilkukan dengan cara Rembuk Stunting ini merupakan rembuk ke dua sejak Kota Cimahi. Kegiatan Rembuk Stunting yang pertama dilaksanakan pada bulan Mei 2021 silam,” ujarnya.
Dikatakan Ngatiyana, rembuk Stunting bagian dari delapan aksi integrasi yang akan memperkuat efektivitas intervensi penurunan stunting mulai dari analisis situasi, perencanaan, pelaksanaan program, penguatan regulasi, pembinaan Kader Pembangunan Manusia (KPM). Termasuk, penguatan manajemen sampai review kinerja tahunan percepatan penurunan stunting.
“Program Rembuk Stunting Kota Cimahi Tahun 2022 dilaksanakan selain untuk menyampaikan hasil analisis situasi dan rancangan rencana kegiatan Intervensi Penurunan Stunting terintegrasi, juga untuk mendeklarasikan komitmen Pemkot Cimahi dan menyepakati rencana kegiatan intervensi penurunan stunting terintegrasi dalam penurunan stunting, “ tuturnya.
Sebagai wujud komitmen bersama antar semua pihak, untuk itu pada kegiatan ini akan melakukan penandatanganan komitmen penanggulangan dan percepatan penurunan stunting terintegrasi di Kota Cimahi tahun 2022.
“Prevelensi stunting di Indonesia cenderung masih tinggi, berdasarkan hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesda) Tahun 2018 prevalensi stunting di Indonesia adalah sebesar 37,2%, sementara target Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional pada saat itu sebesar 28%,” katanya.
Lebih lanjut Ngatuyana menyatakan, sebagaimana data dari Dinkes Kota Cimahi, balita yang mengalami stunting sepanjang tahun 2021 adalah sebanyak 3.261 orang, atau 10,18% dari total balita yang mencapai 32.044 orang. Jumlah tersebut mengalami penurunan bila dibandingkan angka prevelensi stunting tahun 2020 di Kota Cimahi.
“Jumlah balita yang mengalami stunting di Kota Cimahi pada tahun 2021 turun dibandingkan dengan tahun 2020 yaitu sebesar 10,98%, progres penurunan stunting pada 15 kelurahan lokus menggambarkan bahwa program percepatan penurunan stunting telah berjalan dengan baik,” tutur Ngatiyana.
Meski demikian, Ngatiyana mengingatkan akan bahaya stunting, sehingga meskipun terjadi penurunan tingkat stunting di Kota Cimahi, bukan berarti dapat mengurangi fokus dan upaya untuk percepatan penurunan stunting.
Sebagai narasumber pada Rembuk Stunting Kota Cimahi, Kepala BKKBN Provinsi Jawa Barat dan Technical Assistance BAPPEDA Provinsi Jawa Barat. Turut hadir Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat pada Sekretariat Daerah Kota Cimahi, Kepala Perangkat Daerah Kota Cimahi, Camat dan Lurah Se-Kota Cimahi, Kepala Puskesmas Se-Kota Cimahi, serta Ketua Tim Penggerak PKK Kota, Kecamatan dan Kelurahan. (Red)
Bukber di Roemah Kentang 1908, Menu Lezat, Parkiran Luas, Musala Nyaman
Pelatihan Katering dan Pastry, Wakil Wali Kota Bandung Dorong Jadi Pengusaha Mandiri
Jelang Idulfitri, Pengamat Sebut Ekonomi Kota Bandung Stabil, Kenaikan Harga jadi Tantangan
Pencinta Kuliner di Kota Bandung, Bisa Datang ke Ramela Resto di Grand Cordela Hotel
bank bjb Jalin Kerjasama dengan PT Geo Dipa Energi (Persero) Terkait Layanan Perbankan
bank bjb Bersama Petani Mitra Binaan PT. Kelola Agro Makmur Lakukan Panen Raya Komoditi Edamame
bank bjb Raih Penghargaan Indeks Integritas Bisnis Lestari dari Transparency International Indonesia dan TEMPO
bank bjb Dorong Pertumbuhan Bisnis Berkelanjutan 2025, Melalui Sustainability Bond
bank bjb Tandatangani Nota Kesepahaman, Pemanfaatan Produk dan Layanan Sucofindo
PT DAHANA Akan Hadiri Pameran Konstruksi Indonesia 2024
Komisi A DPRD Kota Bandung, Mamfaatkan Regulasi JPO Bisa Hasilkan PAD
Bapenda Kabupaten Bogor Lakukan Pelayanan Pajak Online
PPKM Darurat Diperpanjang, Pemkot Berikan Relaksasi Sejumlah Kebijakan
Kolabor-Aksi Kemenparekraf dengan Sepuluh Kepala Daerah
Bupati Purwakarta Ikuti Arahan Presiden, untuk Bendung Lonjakan Kasus Covid-19
Copyright ©2017 FormasNews.com - Bersatu Membangun Bangsa