Ketua Fraksi PKB DPRD Provinsi Jabar Asep Suherman, sedang melaksanakan rapar Fraksi DPRD Jabar, di Gedung DPRD Jabar, Jumat (16/8/2024)./Foto : Ist.
BANDUNG, FORMASNEWS.COM – Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DPRD Provinsi Jawa Barat (Jabar) Asep Suherman mengatakan, pihaknya berharap menjelang Hari Jadi Provinsi Jabar ke-79 dengan menyoroti lima isu strategis yang menjadi fokus utama pembangunan di Jabar.
“Berbagai isu stategis itu, mulai dari kemiskinan, pengangguran, stunting, inflasi dan pertumbuhan ekonomi hingga ketahanan pangan. Kami mengharapkan Pemerintah Daerah Provinsi (Pemdaprov) Jabar dapat meningkatkan kerja sama dengan seluruh stakeholder,” ujarnya di Gedung DPRD Jabar, Jumat (16/8/2024).
Dikatakan Asep kolaborasi itu harus dikerjakan dengan seluruh stakeholder untuk memastikan ke depannya di wilayah Pemdaprov Jabar tidak ada lagi kemiskinan, kelaparan termasuk tidak ada lagi yang nama stunting yang masih angkannya masih tinggi.
Meski demikian lanjut Asep Suherman, tak lupa dirinya juga mengapresiasi penurunan angka pengangguran di Jabar meskipun tidak terlalu signifikan jika dibandingkan dengan Provinsi Provinsi lain di Indonesia.
“Penurunan ini juga merupakan bagian dari upaya-upaya yang sudah kita lakukan. Ya mudah-mudahan ke depannya ada cara yang lebih tepat agar permasalahan terkait pengangguran ini bisa lebih menurun di wilayah Provinsii Jabar yang kita cintai ini,” katanya.
Asep Suherman menambahkan, potensi dukungan ekonomi yang cukup tinggi melalui investasi di sektor pertanian. Bila hal itu, terus dilakukan akan berpotensi membuka lapangan kerja baru, mengurangi tingkat kemiskinan dan juga meningkatkan ketahanan pangan di Jabar.
“Kita juga harus mencari investasi yang lain, misalkan urusan pertanian, ketahanan pangan dan sebagainya untuk menurunkan angka kemiskinan dan pengangguran di Provinsi Jabar,” tambahnya.
Untuk itu menuju Hari Jadi ke-79 Provinsi Jabar, Asep Suherman berharap adanya penanganan yang lebih solutif untuk penyelesaian masalah yang terjadi di masyarakat Jabar.
“Mudah-mudahan di periode-periode yang akan datang termasuk misalkan di tahun-tahun yang akan datang, ya kita berupaya keras lah untuk mencari solusi yang paling baik untuk menyelesaikan masalah-masalah masyarakat di wilayah Provinsi Jabar,” tegasnya. (Rls/Adv)
Jelang Idulfitri, Pengamat Sebut Ekonomi Kota Bandung Stabil, Kenaikan Harga jadi Tantangan
Pencinta Kuliner di Kota Bandung, Bisa Datang ke Ramela Resto di Grand Cordela Hotel
bank bjb Jalin Kerjasama dengan PT Geo Dipa Energi (Persero) Terkait Layanan Perbankan
bank bjb Bersama Petani Mitra Binaan PT. Kelola Agro Makmur Lakukan Panen Raya Komoditi Edamame
bank bjb Raih Penghargaan Indeks Integritas Bisnis Lestari dari Transparency International Indonesia dan TEMPO
bank bjb Dorong Pertumbuhan Bisnis Berkelanjutan 2025, Melalui Sustainability Bond
bank bjb Tandatangani Nota Kesepahaman, Pemanfaatan Produk dan Layanan Sucofindo
PT DAHANA Akan Hadiri Pameran Konstruksi Indonesia 2024
Rapat Kerja Bersama Dinas KUKM, Komisi B Dorong Pengembangan UMKM Berkarakter Bandung
Komisi II DPRD Jabar Dorong Kesejahteraan Pelaku Pertanian
Komisi A DPRD Kota Bandung, Mamfaatkan Regulasi JPO Bisa Hasilkan PAD
Bapenda Kabupaten Bogor Lakukan Pelayanan Pajak Online
PPKM Darurat Diperpanjang, Pemkot Berikan Relaksasi Sejumlah Kebijakan
Kolabor-Aksi Kemenparekraf dengan Sepuluh Kepala Daerah
Bupati Purwakarta Ikuti Arahan Presiden, untuk Bendung Lonjakan Kasus Covid-19
Copyright ©2017 FormasNews.com - Bersatu Membangun Bangsa