Sekretaris Komisi A DPRD Kota Bandung, Erick Darmajaya, B.Sc., M.K.P., saat menghadiri Pengukuhan Paskibraka Kota Bandung, Senin, (15/8/2022)./Foto : Nicko.
BANDUNG, FORMASNEWS.COM- Sekretaris Komisi A DPRD Kota Bandung, Erick Darmajaya, B.Sc., M.K.P., menghadiri Pengukuhan Paskibraka Kota Bandung, di Balai Kota Bandung, Senin, (15/8/2022) lalu.
Erick mengapresiasi setinggi-tingginya kepada para Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Bandung.
Sekretaris Komisi A ini juga, menilai tahapan untuk menjadi Paskibraka bukan sembarangan dan tidak mudah, terlebih akan mengibarkan bendera pusaka pada peringatan HUT Ke-77 Republik Indonesia pada 17 Agustus tahun ini.
“Saya terharu dan mengapresiasi setinggi-tingginya kepada Paskibraka Kota Bandung, karena ini menggambarkan keberagaman dan nasionalisme,” ucapnya.
Dalam kegiatan tersebut, sebanyak 99 anggota Paskibraka Kota Bandung dikukuhkan oleh Sekretaris Daerah Kota Bandung, Ema Sumarna.
Mereka terdiri dari 29 putra dan 70 putri yang berasal dari 40 Sekolah Menengah Atas (SMA), Madrasah Aliyah (MA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) se-Kota Bandung.
“Kami berharap mereka dapat melaksanakan tugasnya dengan sebaik-baiknya pada peringatan Hari Kemerdekaan 17 Agustus 2022 nanti,” ujar Erick.
Untuk itu, pihaknya juga mengajak masyarakat Kota Bandung untuk melaksanakan upacara bendera pada tanggal 17 Agustus 2022 di tempatnya masing-masing.
Upacara ini bisa semakin meningkatkan rasa nasionalisme dan patriotisme, terutama untuk generasi muda. Dengan harapan dapat mengisi kemerdekaan dengan hal yang produktif dan positif.
“Mari kita peringati Hari Kemerdekaan dengan sebaik-baiknya, kita isi dengan hal yang positif dan produktif, serta dalam rangka memperkuat persatuan dan kesatuan di tengah keberagaman Indonesia,” tegasnya. (Rio)
Jelang Idulfitri, Pengamat Sebut Ekonomi Kota Bandung Stabil, Kenaikan Harga jadi Tantangan
Pencinta Kuliner di Kota Bandung, Bisa Datang ke Ramela Resto di Grand Cordela Hotel
bank bjb Jalin Kerjasama dengan PT Geo Dipa Energi (Persero) Terkait Layanan Perbankan
bank bjb Bersama Petani Mitra Binaan PT. Kelola Agro Makmur Lakukan Panen Raya Komoditi Edamame
bank bjb Raih Penghargaan Indeks Integritas Bisnis Lestari dari Transparency International Indonesia dan TEMPO
bank bjb Dorong Pertumbuhan Bisnis Berkelanjutan 2025, Melalui Sustainability Bond
bank bjb Tandatangani Nota Kesepahaman, Pemanfaatan Produk dan Layanan Sucofindo
PT DAHANA Akan Hadiri Pameran Konstruksi Indonesia 2024
Rapat Kerja Bersama Dinas KUKM, Komisi B Dorong Pengembangan UMKM Berkarakter Bandung
Komisi II DPRD Jabar Dorong Kesejahteraan Pelaku Pertanian
Komisi A DPRD Kota Bandung, Mamfaatkan Regulasi JPO Bisa Hasilkan PAD
Bapenda Kabupaten Bogor Lakukan Pelayanan Pajak Online
PPKM Darurat Diperpanjang, Pemkot Berikan Relaksasi Sejumlah Kebijakan
Kolabor-Aksi Kemenparekraf dengan Sepuluh Kepala Daerah
Bupati Purwakarta Ikuti Arahan Presiden, untuk Bendung Lonjakan Kasus Covid-19
Copyright ©2017 FormasNews.com - Bersatu Membangun Bangsa