Jajaran PWI Kota Bandung, para penguji dan waratawan yang menjadi peserta UKW poto bersama usai melaskanakan UKW, selamam dua hari, Rabu (1-2/3/2022), di El Royal Hotel Bandung./Foto : Dok PWI.
BANDUNG, FORMASNEWS.COM- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Bandung kembali menggelar Uji Kompetensi Wartawan (UKW) dilaksanakan selama dua hari sejak Selasa – Rabu (1-2/3/2022). Kegiatan UKW, selain peningkatan kopentensi juga, diharapkan menghasilkan wartawan professional. UKW, berlangsung di El Royal Hotel Bandung.
UKW anggkatan 45-46 Tahun 2022, dibuka Plt. Walikota Bandung dan diikuti puluhan wartawan sebagai peserta dengan tingkatan atau klasifikasi Muda, Madya dan Utama. Peserta pun tak hanya berasal dari wartawan Kota Bandung, namun ada beberapa diantaranya dari luar kota seperti Bekasi, Jawa Tengah dan Kota besar lainnya.
Pelaksana tugas (Plt). Walikota Bandung Yana Mulyana dalam sambutannya melalui Kadiskominfo Yanyan Brilliana mengatakan, media merupakan mitra strategis Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung, yang selama ini banyak membantu program pembangunan melalui pemberitaan dan publikasi yang membangun.
“Tanpa media mustahil kegiatan-kegiatan yang dilakukan Pemkot Bandung dapat tersosialisasi. Untuk itu, melalui UKW ini, tentunya diharapkan menghasilkan wartawan profesional dan berintegritas. Begitu juga, sinergitas yang sudah terbangun baik selama ini, dapat terus ditingkatkan,” ujarnya.
Dikatakan Yayan, melalui kolaborasi sebagai mana yang ingin dicapai, tentunya akan semakin mudah dan menghasilkan sesuatu yang baik, termasuk pembangunan Kota Bandung secara bersama sama dengan wartawan dalam menjalakan tugas jurnaslistiknya.
Ketua PWI Kota Bandung, Hardiyansyah SH, dalam kesempatan yang sama menyatakan, UKW merupakan agenda tetap PWI Kota Bandung yang setiap tahun dilaksanakan. Tujuannya, adalah menciptakan dan menghasilkan wartawan profesional dan menjunjung tingi Kode Etik Jurnalistik.
“Saya mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih kepada para penguji, panitia yang telah berkorban waktu dan tenaga, untuk suksesnya acara ini. Kepada rekan rekan yang dinyatakan kompeten pada UKW ini, saya ucapkan selamat, bagi yang belum lolos, agar tidak berkecil hati, perbaiki kekurangan-kekurangan apa saja selama UKW, karena masih ada kesempatan enam bulan ke depan,” tuturnya.
Sedangkan Ketua PWI Jabar Hilman Hidayat berharap, pelaksanaan UKW ada transfer knowledge dari para penguji yang tentunya bermanfaat dan dapat menjadi bekal bagi para peserta dalam melaksanakan tugas profesinya, baik sebagai wartawan, redaktur maupun pemimpin redaksi.
Pada UKW kali ini, tingkat kelulusan atau peserta yang dinyatakan kompeten sebesar 98 persen, hal itu diketahui usai Wawan Djuarna, perwakilan PWI Pusat mengumumkannya di akhir acara.
“UKW kali ini cukup baik, karena dari penilaian akhir, kelulusan peserta mencapai 98 persen. Jadi menurut kami, UKW ini sangat bagus, karena biasanya hanya 80-85 persen termasuk UKW yang digelar di beberapa daerah beberapa waktu lalu,” bebernya.
Sedang diungkapkan Ketua Panitia UKW, Asep Budi Heryanto bahwa animo peserta untuk mengikuti UKW tahun 2022 ini sangat besar, namun dikarenakan situasi pandemi maka panitia membatasi agar UKW dapat berjalan aman dan tertib.
Dirinya juga menyampaikan apresiasi serta terimakasihnya kepada pihak-pihak yang telah mendukung terselenggaranya UKW diantaranya Pemerintah Kota Bandung, bank bjb, bjb syariah, Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), serta Pos Indonesia. (**)
bank bjb Raih Penghargaan Indeks Integritas Bisnis Lestari dari Transparency International Indonesia dan TEMPO
bank bjb Dorong Pertumbuhan Bisnis Berkelanjutan 2025, Melalui Sustainability Bond
bank bjb Tandatangani Nota Kesepahaman, Pemanfaatan Produk dan Layanan Sucofindo
PT DAHANA Akan Hadiri Pameran Konstruksi Indonesia 2024
Rapat Kerja Bersama Dinas KUKM, Komisi B Dorong Pengembangan UMKM Berkarakter Bandung
Komisi II DPRD Jabar Dorong Kesejahteraan Pelaku Pertanian
Dukung The Papandayan Jazz Fest 2024, bjb Siapkan Program Nabung dan Diskon Dapatkan Tiketnya
Bank bjb Tawarkan ORI026 Dengan Imbal Hasil Hingga 6,4%
Jaga Pelayanan Nasabah, bjb Raih Penghargaan ICustomer Service Quality Award 2024
bank bjb Raih Penghargaan, di Ajang Road to CNBC Indonesia Awards 2024
Komisi A DPRD Kota Bandung, Mamfaatkan Regulasi JPO Bisa Hasilkan PAD
Bapenda Kabupaten Bogor Lakukan Pelayanan Pajak Online
PPKM Darurat Diperpanjang, Pemkot Berikan Relaksasi Sejumlah Kebijakan
Kolabor-Aksi Kemenparekraf dengan Sepuluh Kepala Daerah
Bupati Purwakarta Ikuti Arahan Presiden, untuk Bendung Lonjakan Kasus Covid-19
Copyright ©2017 FormasNews.com - Bersatu Membangun Bangsa