Dr, Budiana Ketua Harian KONI Prov Jawa Barat (ketiga dari kanan), bersama Dr, Edwin Senjaya, SE, MM, Wakil Ketua DPRD Kota Bandung (keempat dari kanan), Dr Nuryadi Ketua KONI Kota Bandung (ketiga dr kiri), Dr Edi Marwoto Kadispora Kota Bandung (berikat kepala) pada Raker KONI Kota Bandung, Kamis, 30/12/2021 di Bandung. (Foto.Pujo Hastowo).
BANDUNG, FORMASNEWS.COM- Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Bandung, sudah menyepakati, dengan Pemerintah Kota/Kabupaten Bandung, Sumedang, Cimahi, untuk ajang Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) XV tahun 2026 diminta untuk digelar diwilayah Bandung Raya.
Mencalonkan sebagai tuan rumah penyelenggara PORPROV 2026, dilakukan penandatanganan dalam Rapat Kerja KONI Kota Bandung, di Hotel Grand Pasundan Bandung, Kamis (30/12/2021).
Antara lain, Dr Nuryadi Ketua KONI Kota Bandung, Herda M Gani Ketua KONI Kabupaten Bandung dan Ali Badjri KONI Kabupaten Sumedang, disaksikan DR Budiana Ketua Harian KONI Provinsi Jawa Barat, Aan Johana Sekretaris KONI Prov Jabar, Dr, H. Edwin Senjaya,SE, MM, Wakil Ketua DPRD Kota Bandung dan Dr Edi Marwoto Kadispora Kota Bandung maupun peserta Raker.
Wakil Ketua DPRD Kota Bandung Dr Edwin Senjaya, menyatakan pihaknya sangat mendukung langkah KONI dengan Pemerintah Kota Bandung untuk mengupayakan PORPROV XV bisa diselenggarakan bersama beberapa daerah.
“PORPROV di kawasan Bandung Raya besar dampak positifnya, selain itu juga akan mingkatkan aspek sport tourisme. Seperti, industri olahraga dan pembinaan olahraga prestasi,” ujarnya.
Dikatakannya, meski Bandung Raya memiliki infrastruktur olahraga dan penunjangnya yang sangat memadai bahkan sangat siap sarana prasarananya, meski Kota Bogor juga mengajukan sebagai calon tuan rumah PORPROV 2026.
Menanggapi deklarasi Kota Kabupaten Bandung, Sumedang, Cimahi, menjadi tuan rumah PORPROV 2026, Dr Budiana sebagai Ketua Harian KONI Provinsi Jawa Barat, menanggapi, sangat wajar mengingat Bandung Raya punya sarana lengkap.
“KONI Jabar kan sedang konsentrasi untuk PORPROV ke-empat belas. Keinginan Bandung Raya akan kami agendakan. Nanti ada tahapan bidding, dimana nanti ada Kota Kabupaten yang sama ingin menjadi tuan rumah pastinya akan dilihat. Misalnya Kota Bogor juga sudah memiliki niat yang sama,” katanya.
Jadi Bandung Raya dengan Kota Bogor ini sama, terlihat dari tingkat keseriusan KONI dengan kepala daerahnya bahkan dewannya. Contohnya ini penandatangan kesepakatan yang terjadi di Bandung Raya, ada ketua Koninya, ada pemerintahnya dan ada DPRDnya. Jika bisa di Bandung Raya yang sangat lengkap sarana prasarananya ini bisa memunculkan nilai efisiensi yang luar biasa.
Dalam langkahnya menjadi tuanrumah PORPROV 2026, Dr Nuryadi Ketua KONI Kota Bandung, sengaja tidak mengajak serta Kabupaten Bandung Barat, sebab KBB sudah mendapat surat keputusan tahun 2021 dari gubernur terkait PORPROV XIV.
“Akan tidak elok kalau kita mengajak, kecuali pada saat sekarang KBB mundur dan beralih dan konsentrasi 2026.
Langkah kami ini untuk Bandung Raya dengan kolektif kolegial. Ini konsep Bandung Metropolitan di Jawa Barat dipadukan dengan konsep olahraga di Bandung Raya, ya conecting with sport smart city, terkoneksi antar kota melalui olahraga, tandas Nuryadi.
Lantas bagaimana dengan KONI Kabupaten Bandung dengan Sumedang. Kata Herda M Gani Ketua KONI Kabupaten Bandung, bupati Dadang Supriatna adalah dari komisi V DPRD, sudah dipastikan suport, sama halnya dengan Ali Badjri Ketua KONI Sumedang, pemerintahnya sudah menyatakan mendukung Bandung Raya menjadi tuan rumah PORPROV 2026. (Pujo Hastowo).
Bukber di Roemah Kentang 1908, Menu Lezat, Parkiran Luas, Musala Nyaman
Pelatihan Katering dan Pastry, Wakil Wali Kota Bandung Dorong Jadi Pengusaha Mandiri
Jelang Idulfitri, Pengamat Sebut Ekonomi Kota Bandung Stabil, Kenaikan Harga jadi Tantangan
Pencinta Kuliner di Kota Bandung, Bisa Datang ke Ramela Resto di Grand Cordela Hotel
bank bjb Jalin Kerjasama dengan PT Geo Dipa Energi (Persero) Terkait Layanan Perbankan
bank bjb Bersama Petani Mitra Binaan PT. Kelola Agro Makmur Lakukan Panen Raya Komoditi Edamame
bank bjb Raih Penghargaan Indeks Integritas Bisnis Lestari dari Transparency International Indonesia dan TEMPO
bank bjb Dorong Pertumbuhan Bisnis Berkelanjutan 2025, Melalui Sustainability Bond
bank bjb Tandatangani Nota Kesepahaman, Pemanfaatan Produk dan Layanan Sucofindo
PT DAHANA Akan Hadiri Pameran Konstruksi Indonesia 2024
Komisi A DPRD Kota Bandung, Mamfaatkan Regulasi JPO Bisa Hasilkan PAD
Bapenda Kabupaten Bogor Lakukan Pelayanan Pajak Online
PPKM Darurat Diperpanjang, Pemkot Berikan Relaksasi Sejumlah Kebijakan
Kolabor-Aksi Kemenparekraf dengan Sepuluh Kepala Daerah
Bupati Purwakarta Ikuti Arahan Presiden, untuk Bendung Lonjakan Kasus Covid-19
Copyright ©2017 FormasNews.com - Bersatu Membangun Bangsa